Penggunaan pestisida kimia tentunya harus sesuai dengan standar yang ada dan jangan sampai berlebihan. Hal ini dikarenakan ada beberapa alasan petani tidak boleh menggunakan pestisida berlebihan, karena dapat berbahaya.
Alasan Petani Tidak Boleh Menggunakan Pestisida Berlebihan Bisa Menyebabkan Kematian!!
Jika kamu seorang petani dan ingin menggunakan pestisida, ada hal yang paling penting buat diperhatikan, yaitu jangan memberikan pestisida yang berlebih. Kenapa? Berikut adalah alasan petani tidak boleh menggunakan pestisida berlebihan.
1. Menyebabkan Kekebalan Pada Hama
Banyak petani yang berpikir kalau menggunakan pestisida dalam jumlah besar dapat membuat hama langsung mati. Kenyataannya tidak seperti itu, karena yang ada justru dapat membuat hama lebih kebal dan menjadikannya lebih sulit lagi untuk dibunuh.
2. Membunuh Hewan yang Berguna
Selain dapat membuat hama menjadi lebih kebal, penggunaan pestisida yang berlebihan akan merusak ekosistem. Hal ini dikarenakan pestisida kimia memiliki sifat racun yang lumayan berbahaya, dan bukannya membunuh hama justru dapat membunuh hewan lain yang berguna seperti burung pipit.
3. Tanaman Mati
Hal selanjutnya yang menjadi alasan mengapa tidak boleh menggunakan pestisida berlebihan adalah dapat menyebabkan tanaman mati. Ini disebabkan karena kandungan berbahaya pada pestisida, justru dapat merusak tanaman apabila digunakan berlebihan.
4. Membuat Struktur Tanah Menjadi RusakĀ
Dampak negatif penggunaan pestisida berlebihan selanjutnya adalah dapat merusak struktur tanah. Karena zat kimia yang digunakan pada pestisida apabila digunakan terus menerus, dalam jumlah banyak dapat membuat struktur tanah menjadi kering.
5. Menyebabkan Penyakit Berbahaya
Bagi petani yang sering menggunakan pestisida diharapkan menggunakan protokol yang sesuai. Hal ini dilakukan untuk mencegah terjadinya paparan zat berbahaya ke dalam tubuh yang dapat menyebabkan penyakit berbahaya seperti kanker.
6. Keracunan Sampai Menyebabkan Kematian
Terakhir, penggunaan pestisida berlebihan juga dapat menyebabkan keracunan dan apabila sudah berlebihan dapat menyebabkan kematian. Hal itu tentu harus dihindari, dan karenanya penggunaan pestisida terutama kimia harus sesuai dengan standar yang ada.
Jadi, itulah tadi beberapa alasan petani tidak boleh menggunakan pestisida berlebihan. Karena ternyata dapat sangat berbahaya, bukan hanya untuk tanaman tapi juga petaninya.
Apabila kamu merasa kurang profesional dalam penggunaan pestisida untuk pembasmian hama dan rayap, kamu bisa menggunakan jasa anti rayap yang profesional.